Infinix Zero 2 menggunakan prosesor Octacore 64 Bit Mediatek MT6735 dengan sokongan RAM sebesar 3 GB. Sejatinya, prosesor tersebut adalah prosesor untuk smartphone kelas menengah. Skor Antutu Benchmark 5.7.1 yang dihasilkan adalah sebesar 36183 point. Performa gamingnya masih tergolong memuaskan, menjalankankan game berat sedikit terbantu karena resolusi layarnya yang masih HD 720p. Hampir seluruh game bisa dijalankan meski ada beberapa game yang memang terkenal berat dan tidak ramah hardware seperti Angry Bird 2 yang sesekali terasa lag.
Mengandakan kamera belakang 13 MP, Infiinix Zero 2 memiliki user interface kamera bawaan Google. memotret didaalam ruangan hasilnya tak bisa dibilang memuaskan karena terlihat cukup banyak noise dan kurang tajam. memotret di area dengan cahaya terang hasilnya terlihat jauh lebih baik. Kameranya juga dilengkapi fitur yang bisa mengambil 9 foto berurutan dengan hasil foto bergerak seperti GIF, juga terdapat fitur panorama yang sudah jadi standart kamera smartphone saat ini serta fitur multi angel view. untuk mengambil gambar, Sobat gadget bisa melakukannya hanya dengan gerakan tangan berkat adanya fitur gesture snap meski hasilnya tak terlalu akurat. Kamera smartphone ini juga dilengkapi fitur small shot dan continous shot hingga 99 foto.
Bodynya bongsor dengan berat 118 gram. Berbeda 180 derajat dari saudaranya Infinix Hot Note, Zero 2 mempunyai desain kotak ala Sony Zperia Z yang sangat compac. Layarnya berukuran 5 inch dengan dimensi body 14,5 x 7 cm. Tidak hanya compac, bodynya juga tipis dengan ketebalan hanya 6,7 mm saja. Menggunakannya sambil tiduran maupun mengantonginya terasa praktis dan nyaman begitupun saat menggunakannya dengan satu tangan. Infinix Zero 2 terlihat solid dengan body berbahan aluminium. Smartphone ini tidak memiliki tombol fisik, tiga tombol navigasinya ada didalam layar. Dibagian belakang smartphone ini tidak ada yang bisa dilepas karena memang Infinix Zero 2 menggunakan konsep unibody. Menariknya, body belakang smartphone ini dilengkapi material yang di klaim adalah Kevlar Fiber yang terlihat garang seperti karbon dan tidak terasa licin.
Kelebihan
Layar AMOLED 5 inci.
Resolusi dan kerapatan layar cukup tinggi (720 x 1280 pixels dan 294 ppi).
Layar sudah dilindungi Corning Gorilla Glass 3.
Prosesor mumpuni Octa-core 2 GHz.
Kapasitas RAM 2 GB.
Kamera belakang 8 MP.
Kapasitas baterai mencukupi.
Bobot tak terlalu berat 118 gram.
Dimensi lumayan tipis 6.7 mm.
Kekurangan
Belum menggunakan teknologi 4G LTE.
Jenis baterai masih Lithium-Ion.
GPU kelas menengah Mali-450MP4.
Spesifikasi
GPU : Mali-450 MP4.
Chipset : MediaTek MT6592.
OS : Android OS, v5.1.1 (Lollipop).
RAM : 3 GB.
Memori Internal : 16 GB.
Memori External : MicroSD Up to 32 GB.
Kaamera Depan : 5 MP.
Kamera Belakang : 13 MP.
Battrei : Li-Ion 2300 mAh battery
0 comments